Home » 2014 » December » 8 » 19. AVOID PERVERSE ARGUMENTS
7:58 PM
19. AVOID PERVERSE ARGUMENTS

19. AVOID PERVERSE ARGUMENTS
Hindari perdebatan yang tidak berguna

Untuk apa berdebat dengan mereka yang tidak mau tahu ? Bila seseorang belum tahu, tidak tahu, dengan senang hati ia akan mendengarkan ulasan anda. Saat itu, terjadilah dialog yang mencerahkan. Sedangkan bila orang tidak mau tahu, ulasan anda hanya akan mengundang perdebatan.

Galileo menolak untuk berdebat dengan mereka yang tidak mau tahu, yang memilih untuk menutup diri. Terhadap mereka, iapun berkata: "Bila anda sekalian menganggap dunia ini datar, bukan bulat, anggapan anda saya terima.”

Sungguh sangat diplomatis. Galileo bukanlah seorang kompromis, ia bukanlah seorang politisi dagang sapi. Ia seorang diplomat sejati. Perhatikan kata-katanya, "Anggapan anda saya terima.” Dalam kata lain, leave me alone … Anggapanmu bagimu, kebenaranku bagiku, biarlah waktu yang membuktikan kebenaran apa yang kuyakini.

Berdebat dengan mereka yang tidak mau tahu berarti mengundang maut sebelum waktu. Bersiap-siaplah untuk digantung bersama Mansur. Bersiap-siaplah untuk dipenggal kepalamu bersama Jenar. Untuk apa? Kenapa harus mati konyol? Kenapa mau dibunuh oleh segerombolan orang yang tidak waras?

Janganlah menyia-nyiakan tenaga untuk berdebat. Besok belum tentu kita memiliki tenaga sama seperti hari ini. Tenaga, prana, atau life force bagaikan tabungan, bekal yang kita peroleh dari Keberadaan. Beriritlah dalam penggunaannya. Janganlah memboroskan energi yang sangat berguna itu.

Category: 5 Steps to Awareness | Views: 596 | Added by: edys | Tags: spiritual, anand krishna, pencerahan | Rating: 0.0/0
Total comments: 0
ComForm">
avatar